Tanya Jawab Seputar MitraBlogger.com

Selasa, 26 April 2011

Tanya Jawab


Beberapa Pertanyaan Penting Seputar MitraBlogger.com:
Publisher/Blogger
Advertiser

Publisher/Blogger
Apa itu MitraBlogger.com?
MitraBlogger.com adalah sebuah sarana untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari web/blog Anda.

Apa keuntungannya menjadi blogger/publisher?
MitraBlogger.com akan mengorganisir para Blogger untuk mendapatkan pengiklan, akan disediakan laporan untuk blogger mengenai jumlah pageviews dan klik yang berhasil terkumpul, laporan ini juga dapat dipantau secara real time oleh Blogger maupun pengiklan. Blogger akan mendapatakan Rp. 300,- per klik dan Rp. 25,- per referral klik.

Kapan saya bisa meminta komisi saya?
Anda bisa meminta komsi ke pihak pengelola, setelah terakumulasi minimal Rp 10.000,- untuk pencairan ke rekening bank atau Rp 5.000,- untuk pencairan komisi ke saldo iklan. Pembayaran komisi ke rekening akan dilakukan pada tanggal 1-5 setiap bulannya. Untuk pencairan komisi ke saldo iklan akan dilakukan maksimal 3x24jam, setelah member meminta pencairan.

Apa saja rekening yang bisa saya gunakan untuk pencairan komisi?
Anda bisa menggunakan semua jaringan bank di Indonesia. Tapi selain bank BCA, dikenakan pemotongan admistrasi sebesar Rp 5.000,-.

Bagaimana carannya saya menjadi publisher?
Untuk caranya anda bisa lihat di sini.

Advertiser
Apa itu MitraBlogger.com?
MitraBlogger.com adalah sebuah jaringan periklanan online dengan system bayar per unik klik (PPC).

Apa keuntungan bagi Advertiser ?
Advertiser akan mendapatkan jumlah kumulatif pageviews dan peluang eksposure lebih besar ketimbang melakukan deal dengan 1-2 orang Blogger. Sejumlah Blogger dengan masing-masing unik pembaca akan membantu meningkatkan jumlah audience.

Apa itu system bayar per unik klik (PPC)?
Sistem bayar per unik klik (PPC) adalah sebuah system periklanan online, dimana pengiklan hanya perlu membayar setiap kali iklannya diklik saja, tapi tentunya dengan pengamanan anti klik palsu.

Apa itu klik palsu?
Klik palsu adalah klik yang dilakukan secara sengaja oleh penayang iklan (blogger) untuk mendapatkan komisi klik.

Bagaimana cara kerja system anti klik palsu?
Sistem akan mencatat IP setiap kali iklan diklik. Jadi jika dalam 1x24jam, iklan anda diklik melalui IP yang sama, maka saldo iklan Anda tidak akan dipotong (GRATIS).

Berapa harga per kliknya?
Untuk saat ini, harga per kliknya adalah Rp. 400,-.

Bagaimana cara saya pengisi saldo iklan?

  1. Anda bisa mengisinya melalui transfer bank. Untuk detail caranya bisa dilihat di member area. Tidak ada jumlah minimal untuk penambahan saldo melalui cara ini.
  2. Anda bisa mengisinya dengan cara mencairkan komisi Anda di www.MitraBlogger.com, jumlah minimal pencairan melalui cara ini adalah Rp 5.000,-.

Apa saja yang saya dapatkan jika beriklan di sini?
Anda akan mendapatkan laporan detail klik iklan Anda secara lengkap di halaman member area. Data-data yang didapatkan berupa IP pengklik, browser pengklik, system operasi pengklik, asal klik (URL web blogger), tanggal dan jam terjadinya klik.

Apakah tersedia iklan banner?
Maaf, untuk saat ini belum. Tapi untuk kedepannya pasti akan ada.

Bagaimana carannya saya beriklan di ini?
Untuk caranya anda bisa lihat di sini.

0 komentar:

About This Blog

Lorem Ipsum

  © Free Blogger Templates Columnus by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP